30 April 2022 - Telp.0274 367867/email: izin.online@bantulkab.go.id/ WA:0813 2884 8393 /WA OSS pusat : 0811 6774 642 . /
TOTAL PENGUNJUNG : 2.004.088

Fasilitasi peningkatan daya saing & akses kemitraan usaha untuk meningkatkan akses pemasaran produk


Sebagai upaya memfasilitasi UMKM dalam peningkatan daya saing maupun akses kemitraan usaha dengan pengusaha besar untuk meningkatkan akses pemasaran produk, DPMTSP Kab. Bantul melalui Substansi PM I menggelar  Temu Bisnis pada Program Pengembangan Iklim Penanaman Modal, Kamis (23/06) di Joglo Yoso, Palbapang dan dibuka oleh Kepala DPMPTSP Bantul, Dra. Annihayah, M.Eng.



Narasumber dari BPC PHRI Bantul , Yohanes Hendra Dwi Utomo, A.Md., mengulas hal menarik tentang Trik Jitu membuat Company Profile yang Menarik serta Standar dan Ketentuan Higienitas Sajian Kuliner di Indonesia dan Dunia. Sedangkan Wahyu Hidayat (License Manager PT Indomarco Prismatama Cabang Yogyakarta) memaparkan Penjelasan Teknis menjadi Pemasok di Modern Market. Sementara itu Setyawati, S.Psi. (Korsub PTSP II DPMPTSP Bantul), menjelaskan Perizinan Berusaha melalui OSS RBA.


 

 

Peserta temu bisnis yang meliputi 25 pelaku usaha yang terdiri dari UMKM kuliner tradisional dan toko swalayan di wilayah Kab. Bantul cukup antusias dan banyak menanyakan hal terkait kemitraan usaha.

(~nurul/pima)





Komentar Pengunjung